Negaraku sudah tak lagi muda
tujuh
dasawarsa lamanya
memproklamasikan
merdeka
Aku
tahu banyak peristiwa di dalamnya
Tentang penjajahan
Tentang perlawanan
Tentang tangisan
hingga tentang kemenangan
Negaraku
sudah tak lagi muda
banyak
peristiwa kelam di dalamnya
setelah
memproklamasikan merdeka
Aku
tahu semuanya
Tentang perebutan kekuasaan
Tentang perpecahan
Tentang kerusuhan
hingga tentang kehilangan
Negaraku
sudah tak lagi muda
banyak
perubahan di dalamnya
setelah
memproklamasikan merdeka
Aku
tahu semuanya
Tentang pembangunan
Tentang pendidikan
Tentang keserakahan
dan tentang kerusakan
Hampir
di ujung tujuh dasawarsa
negaraku
merdeka
Banyak
masalah yang belum selesai sepenuhnya
rakyat-rakyat
nestapa
mempertanyakan
haknya dalam lima sila
Lantas
apakah
sang
tuan tanah negeri ini sudah menjalankan lima sila?
Ataukah
sang tuan tanah negeri ini sudah mengabaikan lima sila?
Barangkali,
sang tuan tanah sedang tidak melihat rakyatnya yang nestapa
menganggapnya
baik-baik saja
karena
sedang berada di atas ia berkuasa.
Di
bawahnya rakyat nestapa
ingin
sekali bertanya
Heei
sang tuan tanah negeri ini
apakah
engkau mendengar kami?
Kami
ingin sekali mempertanyakan
Bagaimana
tentang toleransi keagamaan
Tentang kemanusiaan
Tentang persatuan
Tentang permusyawaratan
dan bagaimana
tentang keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia
0 Komentar